Informasi Apa Saja Sebagai Sharing Pengetahuan dan Pandangan Hidup

Breaking

Selasa, 13 September 2016

Maksud dan Tujuan dari Blog ini

Berbagai Artikel Tentang Poligami di Blog ini, bukan bermaksud menyarankan saudara untuk berpoligami, namun bertujuan untuk meluruskan pandangan masyarakat bahwa poligami itu sebenarnya hal yang baik, asalkan dilaksanakan dengan baik dengan prosedur yang baik(kesiapan diri dan pasangan), restu dan kesepakata antar pasangan tanpa paksaan!!

Saya sebagai penulis dan pengurus blog ini bukan seorang praktisi poligami, namun mengapa bisa tahu tentang poligami? adalah karena menggali dari kitab-kitab suci berbagai agama, dari artikel-artikel, video, buku, hingga wawancara baik itu yang sumbernya dari nasional maupun sumber dari internasional.


Jujur sebagai penulis saya ada keinginan berpoligami dengan 2istri saja cukup, namun saya tidak bisa memaksakan kehendak kepada diri saya sendiri, kepada keadaan dan kemudian kepada pasangan saya nanti  agar bisa berpoligami. Namun saya sudah bersumpah kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan Bersumpah kepada diri saya sendiri, bahwa jika nanti saya bisa berpoligami dan memiliki dua istri, saya siap menjalaninya sebaik mungkin dengan sepenuh hati dan berdasarkan kemampuan saya dan sepengetahuan saya akan hal tsb, saya sudah siap!! Jika saya nanti punya 2 istri, saya sudah siap menyayangi kedua istri saya secara sama, menafkahi kedua istri saya secara sama, memberikan perhatian yang sama kepada kedua istri saya dan memperlakukan kedua istri saya dengan baik secara sama dan bersama-sama membesarkan anak-anak saya dengan baik dimasa depan nanti jika nanti saya berpoligami-memiliki 2 istri.


Demikian mengenai blog ini, yang bertujuan untuk memberi pencerahan dan meluruskan pandangan masyarakat akan poligami tsb bahwa poligami sejatinya adalah sesuatu yang baik jika dijalankan dengan baik sesuai prosedur yang tepat, meski begitu blog ini bukan menyuruh anda berpoligami, namun kembali kepada pribadi masing-masing dalam menyikapinya dan menentukan poligan hidupnya. Silahkan bagi yang siap, bagi yang belum siap, cukup nikahi seorang wanita saja O:)

Satu harapan besar saya, blog ini saya ciptakan, untuk  bukan bermaksud mengajak atau menyuruh berpoligami, melainkan sebagai tuntunan bagi yang sudah menjalankan hidup berpoligami apapun SARA mereka, harapannya agar dengan mengikuti tuntunan menjalani kehidupan rumah tangga berpoligami ini, agar kelak menjadi keluarga rumah tangga poligami yang Rahayu-Langgeng-Harmonis dan Rukun-Rukun Selalu.


Terima Kasih


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox